Sokonindo Automobile Siap Produksi Mobil Listrik di Indonesia Dengan Harga Terjangkau

Sokonindo Automobile Siap Produksi Mobil Listrik di Indonesia Dengan Harga Terjangkau
Pabrik Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia) di Cikande, Serang, Banten memproduksi mobil. (Foto: Sokonindo Automobile)

JAKARTA - Forumpublik.com | Ikuti jejak Wuling di Indonesia, Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia) siap produksi mobil listrik di dalam negeri.

DFSK Indonesia pastikan bahwa produk yang dihasilkan dengan teknologi yang canggih, bakal dijual dengan harga terjangkau.

Marketing Head DFSK Indonesia Achmad Rofiqi mengatakan, pabrik mereka di Cikande, Serang, Banten yang sudah didirikan pada 2017 telah sanggup memproduksi kendaraan listrik.

"Kini DFSK sudah memiliki modal besar dalam hal produksi kendaraan listrik, yakni pabrik di Cikande, dan diharapkan bisa segera menghasilkan kendaraan-kendaraan yang diinginkan konsumen," ujar Rofiqi dalam keterangan resminya, Jumat (18/11/2022).

Produksi mobil listrik di pabrik berkapasitas 50 ribu unit per tahun ini didukung 90 persen teknologi robotik untuk proses produksi. Teknologi ini diklaim membantu produksi mobil listrik yang lebih presisi.
Sokonindo Automobile Siap Produksi Mobil Listrik di Indonesia Dengan Harga Terjangkau
Gambaran Pabrik Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia) di Cikande, Serang, Banten yang canggih. (Foto: Sokonindo Automobile)

Baca juga: Kemenkes: 156 Obat Sirop Boleh Diresepkan Tenaga Kesehatan

DFSK Indonesia memproyeksikan pabrik bakal melahirkan berbagai mobil listrik dalam beberapa tahun ke depan. Saat ini mobil listrik DFSK hanya satu, yaitu Gelora E, yang diimpor dari China.

"Pemanfaatan fasilitas perakitan DFSK di Cikande akan membuat harga jual kendaraan listrik kami akan lebih terjangkau dari sebelumnya. Selain itu, penggunaan komponen lokal untuk meningkatkan TKDN juga akan memberikan stimulus bagi industri pendukung otomotif," ujar Rofiqi.

DFSK Indonesia sebelumnya menyatakan hanya akan meluncurkan mobil listrik selama setidaknya tiga tahun ke depan. Ini memastikan perusahaan tak akan meluncurkan mobil baru bermesin bahan bakar.

Saat ini sebagian besar mobil DFSK yang dijual di Indonesia bermesin bakar, yaitu Gelora, Glory i-Auto, Glory 560 dan pikap Super Cab.

Sedangkan mobil listrik yang bakal diproduksi di Indonesia adalah Gelora E, Seres SF 5 dan Mini EV.

Lihat juga:
Ngopi Bareng Analis Pertahanan Negara Kemhan
Firma Hukum BS&R Akan Ajukan Upaya Hukum atas Penerapan Uji Kompetensi Profesi Apoteker
Usai Resmi Ditahan, Berikut Pernyataan Lengkap Putri Candrawathi
Ansar Temui Luhut Bahas Penambahan Investasi KEK Galang Batang Senilai Rp30 Triliun
DJPPR Terbitkan ORI022, Investasi Aman dan Mudah

Penulis: Dio S
Editor: Rianto


0 comments:

Post a Comment