Latisya Arwa Jossi, Siswa SD Asal Anambas Juara I Lomba Bertutur Tingkat Nasional

Latisya Arwa Jossi, Siswa SD Asal Anambas Juara I Lomba Bertutur Tingkat Nasional
Latisy)a Arwa Jossi, Siswa SD asal Anambas yang terpilih juara I Lomba Bertutur Tingkat Nasional, untuk para siswa-siswi kelas 5 SD/MI yang diadakan Perpusnas. (Foto: kominfo.kepriprov/Asikk3) 

TANJUNGPINANG (KEPRI) - Forumpublik.com |
Latisya Arwa Jossi, siswa Sekolah Dasar (SD) asal Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau (Kepri), terpilih sebagai juara pertama (I), Lomba Bertutur Tingkat Nasional untuk para siswa-siswi kelas 5 SD/MI yang diadakan Perpustakaan Nasional (Perpusnas).

Terpilihnya Latisya sebagai juara pertama diumumkan secara daring pada puncak kegiatan sekaligus tahap akhir lomba pada Kamis (10/9/2020).

Cerita berjudul "Asal Usul Pulau Tapai" dibawakan Latisya meraih nilai tertinggi, 4460.

Diunggahan akun Facebook Perpustakaan Raja Muhammad Yusuf, Latisya nampak menangis haru setelah namanya disebut sebagai juara pertama.

Pengumuman itu turut disaksikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kepri, Herry Andrianto.

"Terimakasih sudah mendukung Latisya hingga menjadi juara satu Lomba Bertutur Tingkat Nasional tahun 2020," ujar Latisya dalam video diunggah Perpustakaan Raja Muhammad Yusuf.

Baca juga: KPU Kepri: Pemeriksaan Kesehatan Kandidat Pilkada Kepri di RSBP Batam

Lomba Bertutur Tingkat Nasional merupakan kegiatan rutin tahunan diadakan Perpusnas RI. Lomba ini diikuti 34 peserta yang berasal dari 34 provinsi.

Setelah melakukan seleksi terhadap 34 peserta, dewan juri kemudian menetapkan 12 siswa sebagai pemenang. Dan Latisya Arwa Jossi kemudian ditetapkan sebagai juara pertama.

Dewan juri terdiri dari Subekti Makdriani (Pustakawan Ahli Utama Perpustakaan Nasional), Kunduri (Pendongeng), Awam (Pendongeng), Roslina Verauli, (Psikolog Anak) dan Ana P Dewiyana (Penulis buku anak). (***)

Lihat juga:
Wali Kota Rudi Teken Perwako Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan
Sepekan Lumbung Sedekah Pangan di Kepri Bagikan Setengah Ton Bantuan
Isdianto: 3 Pulau Hinterland Batam akan Teraliri Listrik pada 2021
Sembuh dari Covid-19, Gubernur Kepri Lakukan Hari Pertama Aktivitas
Dua Kali Swab Negatif dari BTKLPP, Gubernur Kepri Sembuh Covid-19

Editor: Manto

0 comments:

Post a Comment